Sebagai bentuk kepedulian terhadap lansia dhuafa, Relawan Nusantara kembali meluaskan manfaat dengan menyalurkan 55 paket fidyah kepada para penerima manfaat di Desa Sumbersari, Kota Jember, (26/1). Kegiatan ini dilakukan untuk membantu mereka yang membutuhkan asupan makanan yang layak, khususnya para lansia yang kesulitan mencukupi kebutuhan pangan sehari-hari.

Di tengah suasana yang penuh kehangatan, para lansia dhuafa menerima paket fidyah dengan wajah berseri. Bagi mereka, bantuan ini bukan sekadar makanan, tetapi juga wujud kepedulian yang menguatkan semangat di usia senja.

“Terima kasih atas kepedulian dari Relawan Nusantara. Bantuan ini sangat berarti bagi kami, terutama bagi lansia yang sudah tidak bisa bekerja lagi,” ungkap salah satu penerima manfaat dengan penuh rasa syukur.

Relawan Nusantara terus berkomitmen untuk meluaskan manfaat dan menghadirkan program-program sosial yang berdampak langsung bagi masyarakat yang membutuhkan. Dengan adanya distribusi fidyah ini, diharapkan lebih banyak masyarakat yang ikut serta dalam gerakan berbagi untuk mereka yang membutuhkan.

Melalui aksi ini, Relawan Nusantara mengajak semua pihak untuk terus berbagi kebaikan, menyebarkan kebahagiaan, dan mendukung program-program sosial bagi lansia dhuafa serta masyarakat yang membutuhkan. Karena dalam setiap kebaikan yang dibagikan, ada harapan yang dikuatkan.

#RelawanNusantara #LuaskanManfaat #Ramadhan #Fidyah